Pages

Selasa, 16 Agustus 2016

Review Indonesia Milani Amore Matte Lip Cream (Shade Loved)

Hi cantik. Dalam postingan ini saya mau review salah satu lip cream keluaran Milani yaitu Milani Amore Matte Lip Cream, menurut websitenya mereka mengeluarkan 18 shade, lumayan banyak ya dan warnanya juga bagus-bagus. Tapi yang mau saya ulas adalah yang shade Loved. Kenapa saya pilih lipcream dengan shade ini? nggak apa-apa saya lagi kepingin aja lipstick yang warnanya oren-kemerah-bataan-kecoklatan dengan harga yang nggak mihil tapi kualitas bagus. HMM.


Ingredients
Isododecane, Mica (CI 77019), Trimethylsiloxysilicate, cyclopentasiloxane, Disteardimonium Hectorite, Propylene Carbonate, Isodexadecane, Dimethicone, Kaolin, Flavor (Aroma), Hydrogenated Polyisobutene, Synthetic Beeswax, Silica Dimethyl Silylate, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Phenoxyethanol, Caprylyl Glycol, Hexylene Glycol, Tocopheryl Acetate. +/- MAY CONTAIN: Red 30 Lake (CI 73360), Titanium Dioxide (CI 77891), Red 6 Lake (CI 15850), Red 7 Lake (CI 15850), Yellow 5 Lake (CI 19140), Manganese Violet (CI 77742), Red 27 Lake (CI 45410), Red 28 Lake (CI 45410), Iron Oxides (CI 77491, CI 77492, CI 77499).

Harga
Dijual di online bervariasi dari harga 110.000 sampai 150.000. Saya kebetulan beli dengan harga 130.000.

Kemasan
Landasan saya membeli suatu produk adalah kemasan. Soalnya kalo kemasannya jelek rasanya nggak enak  aja gitu untuk dipandang, dipegang dan dimiliki. Yailah saya kok gitu amat:( Untungnya Milani ini punya kemasan  yang kece menurut saya. Bodynya kokoh enak dipegang, tutupnya berwarna gold memberi kesan mahal dan eye catching disertai tulisan di body senada dengan tutupnya. Dikemasannya juga terdapat keterangan mengenai lipcream ini. Monggo bisa di zoom kalau ingin dibaca:3


Apilkator
Aplikator lip cream ini enak pipih jadi mudah banget untuk pakai dengan rapih.


Aroma
Kesukaan sayaaa. wanginya enak manisss, wangi cookies vanilla gitu. Aroma cukup kuat saat didekatkan hidung tapi saat digunakan nggak mengganggu kok.

Tekstur
Lipcream ini berbentuk liquid. Awal mengaplikasikan terasa creamy dan mudah dibaur. lipcream ini juga cenderung cepat mengering saat udah dibibir, jadi kalau ada yang beleber agak susah di rapihinnya karena udah keburu nge-set. Walaupun gitu, nggak terasa kering dan juga tebel. Masih tetap terasa pakai lipstick tapi tetap ringan. Ohiya saat di touch up juga asik, kan ada tuh liquid lipstick kalo touch up jadi jelek geranjilan warna ama teksturnya dibibir. Kalau ini nggak, tetep enak dan nyaman.

Swatches
Shade ini saya rasa campuran nude, coklat, kemerahan gitu. Warna cantikk yang lagi kekinian. Bagus untuk dipakai siang hari ataupun malam. Buat yang hobinya make nude lipstick, shade ini juga masih recomend karena nggak terlalu cetar dan tergolong aman warnanya.




Pigment & Stay Power
Pigmentasinya bagusss sekali ulas udah nutup bibir dengan sempurna. Staying powernya juga juara, dipakai makan hanya hilang dibagian dalam bibir. Ah sukaaaa.

Kesimpulannya saya sukaaa banget ama lipstick ini dari segi kemasan, warna, tekstur, dan ketahanan. Satu yang saya nggak suka, kok kadang saya suka ngerasa lipcream ini oxidise ya setelah dipakai lebih dari 4jam jadi agak menggelap dari warna aslinya, hmm kenapa ya kenapa kenapa kenapa uhuhu.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Camelia Intan Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template